Thursday 18 September 2014

Norman Kamaru Diusir dari Apartemen yang Disewanya?

NORMAN Kamaru menepis dugaan dirinya bangkrut sampai akhirnya berjualan bubur Manado dengan menyewa tempat di Kawasan Kalibata City, Jakarta Selatan.
Selain bubur, pria yang mendadak terkenal berkat aksi Lipsync di Youtube itu juga berjualan aneka makanan khas Manado. Pada malam harinya, dia menjual kopi dan rokok dengan mempekerjakan 3 orang pegawai.
Tersiar kabar mantan anggota kepolisian itu diusir dari apartemen yang disewanya lantaran tak sanggup bayar. Benarkah?
"Mereka salah pemikiran, saya ngontrak satu tahun. Setelah itu saya enggak perpanjang karena mau dipakai sendiri apartemennya sama yang punya. Jadi saya pindah unit karena emang udah habis kontrak," terangnya, di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Kamis (11/9).
Selain berbisnis bubur dan aneka makanan Manado, Norman Kamaru juga punya usaha butik di daerah bersama istrinya.

0 comments:

Post a Comment